Aga Kareba…
Kepala Perwakilan BPK Provinsi Sulawesi Selatan memimpin Pengambilan Sumpah/Janji PNS di Lingkungan BPK Perwakilan Sulawesi Selatan pada Rabu (22/02/2023). Acara ini diikuti sebanyak 68 PNS formasi tahun 2021 yang merupakan PNS Golongan III/a (Sarjana/S1), yang akan ditempatkan pada unit kerja teknis dan penunjang/pendukung di BPK Perwakilan Provinsi Sulawesi Selatan.
Pengambilan sumpah ini dilaksanakan setelah para pegawai melaksanakan tugas kedinasan sebagai Calon PNS (CPNS) selama setahun. Pada masa CPNS tersebut, para pegawai mengikuti rangkaian pendidikan dan pelatihan (diklat) dan 𝘖𝘯 𝘵𝘩𝘦 𝘫𝘰𝘣 𝘵𝘳𝘢𝘪𝘯𝘪𝘯𝘨
Harapannya, setelah masa percobaan, para PNS yg baru tetap mampu menjunjung tinggi nilai-nilai Independensi, Integritas dan Profesionalisme (IIP) serta mempertahankan semangat untuk memberikan kontribusi yang terbaik dalam pencapaian Visi dan Misi BPK.
#BpkSulsel
#Pakintaki
#Salama’ki Tapada Salama