Pembukaan Porseni dalam Rangka Memperingati HUT BPK RI ke-78 Tahun 2025

Makassar, Rabu (8 Januari 2025) –  BPK Perwakilan Provinsi Sulawesi Selatan merayakan HUT BPK RI yang ke-78 dengan mengadakan beberapa rangkaian kegiatan yang diawali dengan pembukaan HUT BPK RI ke 78, pada Rabu (8/1). Pembukaan HUT BPK RI ke 78 diawali dengan kegiatan senam bersama kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari Kepala Perwakilan BPK Provinsi Sulawesi Selatan. Kegiatan ini juga menjadi awal dari beberapa rangkaian kegiatan dalam memperingati ulang tahun BPK RI yang diharapkan melibatkan seluruh elemen di lingkungan BPK Perwakilan Provinsi Sulawesi Selatan.