Makassar,29 Mei 2015
Parepare Bertahan “WDP”,Takalar Keluar Dari Disclaimer dengan Meraih “WDP”
Acara penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan Keuangan Pemerintah Kota parepare dan Pemerintah Kabupaten Takalar Tahun Anggaran 2014 yang berlangsung di Gedung Serba Guna Lantai 2, Kantor BPK RI Perwakilan Provinsi Sulawesi Selatan, Jumat, 29 Mei 2015.
Wali Kota Parepare, H.M. Taufan Pawed dan Bupati Takalar, H. Burhanuddin Baharuddin, menghadiri secara langsung penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan BPK. Juga, hadir Wakil Ketua DPRD Kota Parepare, Rahmat Sjamsu Alam, Ketua DPRD Takalar, H.M.Jabir Bonto dan seluruh SKPD Pemerintah Daerah Kota Parepare dan Pemerintah Daerah Kabupaten Takalar.
Kepala Perwakilan BPK Provinsi Sulawesi Selatan, Tri Heriadi, mengatakan Pemeriksaan BPK terhadap Laporan Keuangan Pemerintah Daerah dilakukan untuk memberikan pendapat serta opini atas kewajaran informasi keuangan yang disajikan dalam laporan keuangan dengan mendasarkan pada kesesuaian standar akuntansi pemerintah, kecukupan pengungkapan, kepatuhan terhadap perundang-undangan.
“Berdasarkan hasil pemeriksaan atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Kota Parepare dan Pemerintah Daerah Kabupaten Takalar TA 2014, BPK memberikan opini “Wajar Dengan Pengeculian” Kepala Perwakilan BPK Provinsi Sulawesi Selatan, Tri Heriadi, memberikan selamat terutama kepada Bupati Takalar beserta jajarannya berkat diperolehnya opini WDP ini. Menurutnya opini Disclaimer yang selalu disandang Kabupaten Takalar beberapa tahun berturut turut, berkat kerja keras dengan komitmen yang sungguh-sungguh akhirnya Pemerintah Kabupaten Takalar keluar dari predikat Disclaimer.
Harapannya kepada Pemerintah Kota Parepare dan Pemerintah Kabupaten Takalar agar dapat meningkatkan opini WDP ke WTP.
Pada hakekatnya, peran konstitusional BPK sebagai pemeriksa sudah cukup dengan memberikan rekomendasi bagi perbaikan sistem pembukuan, manajemen dan pertanggungjawaban keuangan Negara dan BPK mendorong terciptanya tata kelola pemerintahan yang baik, BPK secara proaktif mendorong percepatan, pembangunan sistem pembukuan dan manajemen pengelolaan keuangan Negara.
Wali Kota Parepare, H. Taufan Pawe, mengatakan, akan mengapresiasi secara maksimal apa yang menjadi rekomendasi dari BPK, keluar dari disclaimer itu tidak gampang, perlu komitmen dari Kepala Daerah dan seluruh perangkat SKPD. Dengan memegang teguh komitmen itu Insya Allah tahun depan Parepare sudah bisa meraih WTP.
Bupati Takalar, “mengucapkan banyak terima kasih kepada BPK atas arahan selama pemeriksaan di Kabupaten Takalar, sehingga Takalar dapat keluar dari opini disclaimer dan berhasil meraih opini WDP. Bagi kami kesyukuran yang luar biasa terutama kepada masyarakat dan Pemerintah Tabupaten Takalar walau kami hanya meraih opini WDP, tapi saya apresiasi adanya peningkatan dan kemajuan dalam pengelolaan keuangan Pemerintah Kabupaten Takalar. Saya tiada henti-hentinya melakukan pertemuan dengan seluruh SKPD bagaimana meminimalisir temuan BPK dan menindaklanjuti dengan sungguh-sungguh, saya juga sampaikan kepada SKPD agar merubah sikap dan perilaku kita dalam bekerja dan dalam mengelola laporan keuangan, dengan komitmen itu Insya Allah kita bisa meraih WTP”.