Halal Bihalal Dan Pisah Sambut Pegawai Badan Pemeriksa Keuangan Provinsi Sulawesi Selatan

Makassar, (9 Juli 2018), Badan Pemeriksa Keuangan Perwakilan Provinsi Sulawesi Selatan menyelenggarakan Halal Bihalal dan Pisah Sambut Pegawai Badan Pemeriksa Keuangan Sulawesi Selatan. Kegiatan ini bertujuan untuk merekatkan hubungan kekeluargaan seluruh pegawai BPK provinsi Sulawesi Selatan. Kegiatan dipandu oleh Gilang Gumilar S.Ikom berlangsung ceria dan meriah.  Kegiatan ini diikuti oleh seluruh pegawai BPK, pegawai baru yang akan bertugas, pegawai lama yang akan pindah tugas, dan Persatuan Pasca Karya BPK-RI (PEPASKA BPK-RI) Provinsi Sulawesi Selatan.

Kepala Perwakilan BPK Sulawesi Selatan, Drs Widiyatmantoro, menyampaikan kesyukurannya bahwa keluarga BPK Sulawesi Selatan masih dapat berkumpul untuk mempererat hubungan kekeluargaan. Lebih lanjut beliau menyampaikan ucapan terima kasih kepada pegawai yang akan pindah tugas dari BPK perwakilan Sulawesi Selatan dan mengucapkan selamat datang kepada pegawai baru yang akan bertugas di BPK perwakilan Sulawesi Selatan.

Mewakili pegawai yang akan bertugas ibu Dra. Zuhria MM menyampaikan terima kasih kepada seluruh keluarga BPK perwakilan Sulawesi Selatan yang telah memberikan sambutan yang berkesan, beliau juga meminta masukan dan bantuan dari pegawai dan purna bakti pegawai BPK untuk guna kelancaran kegiatan BPK perwakilan Sulawesi Selatan. Mewakili pegawai yang pindah tugas bapak Heru Nugraha menyampaikan permohonan maaf jika selama di BPK Sulawesi Selatan terdapat khilaf kata dan perbuatan, beliau juga merasa bersyukur pernah ditempatkan di BPK perwakilan Sulawesi Selatan karena telah mampu mengambil keteladanan dari keluarga besar BPK.