Makassar, 30 Oktober 2017 – BPK Perwakilan Provinsi Sulawesi Selatan melaksanakan upacara dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda Ke-89. Upacara dimulai pukul 08.00 WITA yang diikuti seluruh pegawai di lingkungan BPK Perwakilan Provinsi Sulawesi Selatan. Bertindak sebagai Inspektur Upacara adalah Kepala Subauditorat Sulsel III, I Wayan Artadana dan sebagai Komandan Upacara adalah Pemeriksa Subauditorat Sulsel II, Angga Yuantama.
Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-89 diawali dengan Laporan Komandan Upacara kepada Inspektur Upacara, mengheningkan cipta, pembacaan teks Pancasila dan Pembukaan Undang-Undang Dasar 1945, pembacaan Keputusan Kongres Pemuda Indonesia tahun 1928, Amanat Inspektur Upacara. Pada Tahun 2017 ini, tema nasional peringatan Hari Sumpah Pemuda adalah “Pemuda Indonesia Berani Bersatu”. Pelaksanaan upacara diakhiri dengan pembacaan doa.